Pekanbaru, Himpunan Mahasiswa Ilmu al-Qur’an dan Tafsir (HMPS IAT) dan Human Initiative Kolaborasi Kebaikan Riau #4 melaksanankan kegiatan penggalangan donasi untuk korban gempa Cianjur, Jawa Barat. (27/11/22)
Penggalangan dana dilakukan di Cfd Sudirman dan kemudian dilanjutkan di lampu merah Simpang Tabek Gadang, Panam yang berlangsung dari pukul 08.00 s.d 11.30 WIB dengan sasaran pemberi donasi yaitu para pengguna jalan raya yang berhenti di lampu merah.
Penggalang dana mengucapkan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh anggota yang berpartisipasi dalam penggalangan dana ini dan juga kepada para donatur yang telah memberikan donasi ketika berhenti dilampu merah untuk korban gempa Cianjur.
Tujuan dilakukannya penggalangan dana ini selain untuk memberikan bantuan kepada korban gempa Cianjur juga untuk memupuk rasa kepedulian terhadap sesama manusia
“Kami tidak menargetkan angka dalam penggalangan dana ini, seikhlasnya daripada masyarakat untuk membantu.” Ujar Dian Pratama (Kadiv Humas&Publikasi HMPS IAT) Dari hasil penggalangan dana tersebut, total dana untuk donasi #PeduliCianjur Alhamdulillah terkumpul sebesar Rp. 2.507.100,- (dua juta lima ratus ribu rupiah seratus perak), hasil dari penggalangan dana ini akan didonasikan kepada korban gempa Cianjur, Jawa Barat melalui Human Initiative Kolaborasi Kebaikan Riau #4 “Ringankan Beban Saudara Kita”